RILIS! Ini Perbedaan PS5 Pro dengan Versi Biasa, Selisih Harga 4 Juta Main Game Semakin Menyala!
--
Perbedaan PS5 Pro dengan Versi Biasa
PS5 Pro akan diluncurkan pada 7 November 2024. Tapi untuk ketersediaannya di Indonesia masih belum diketahui secara pasti. Harga PS5 Pro lebih mahal di kisaran Rp 4 juta dibandingkan PS5 versi sebelumnya.
Sony menawarkannya seharga USD 699,99 atau sekitar Rp 10,7 juta. Sementara PS5 biasa, harga termurahnya USD 449 atau sekitar Rp 7 juta. Namun tentu saja harga itu bisa berbeda di tiap negara dengan memperhitungkan pajak dan lainnya.
Konsol ini akan dilengkapi dengan SSD 2TB, kontroler nirkabel DualSense, dan salinan Astro's Playroom yang sudah terpasang otomatis setiap pembelian PS5 Pro.
Spesifikasi PS5 Pro
CPU: AMD Ryzen Zen 2 (8 core, 16 threads, 3.5 GHz)
GPU: - (Tidak diketahui)
RAM: 16 GB GDDR6 at 448GB/s
Storage: 2 TB SSD (5.5GB/s read)
Output: 4K 120Hz, HDMI 2.1, 8K
WiFi: WiFi 7