Thursday 4th of July 2024
×

Elon Musk Umumkan Berhasil Tanam Chip di Otak Manusia, Wow Pertama Kali di Dunia!

Elon Musk Umumkan Berhasil Tanam Chip di Otak Manusia, Wow Pertama Kali di Dunia!

--

BISNIS - Elon Musk, CEO Tesla dan SpaceX, mengumumkanbahwa perusahaan neuroteknologi miliknya, Neuralink, telah berhasil menanam chip di otak manusia untuk pertama kalinya.

Pasien yang menerima implan chip tersebut adalah seorang pria berusia 23 tahun yang menderita kelumpuhan. Operasi penanaman chip dilakukan oleh robot selama sekitar 2 jam dan berjalan dengan lancar.

Chip Neuralink berukuran sekitar 23 milimeter persegi dan terdiri dari 1.024 elektroda yang dapat mendeteksi sinyal listrik dari otak. Chip tersebut ditanamkan di area otak yang mengontrol pergerakan tubuh.

Musk, yang memiliki kekayaan senilai USD 204 miliar atau berkisar Rp 3,2 kuadriliun lebih menurut Indeks Miliarder Bloomberg , mendirikan Neuralink pada tahun 2016. 

Baca juga: Kapan Reset Season PUBG Terbaru 2024? Berikut Jadwal Rilis Gameplay Eksklusif dan Update Fitur Canggih

Baca juga: Kumpulan Kode Redeem FF SG2 Kuning Hari Ini Jumat 2 Februari 2024, Pemain Free to Play Bisa Langsung Ambil!

"Hasil awal menunjukkan deteksi lonjakan neuron yang menjanjikan," ujar Musk melalui akun X personalnya, dikutip dari Reuters, Selasa (30/1/2024).

Menurut Musk, chip Neuralink dapat membantu pasien kelumpuhan untuk mengendalikan perangkat elektronik, seperti komputer dan kursi roda, hanya dengan pikiran mereka.

Baca juga: Cara Cek Penerima Bansos Beras 6 Bulan Tahun 2024 Beserta Jadwal Pencairannya, Klik Link Berikut Ini!

Sumber:

UPDATE TERBARU