Friday 22nd of November 2024
×

Meningkat! Cek Pergerakan IHSG dan Rekomendasi Saham Hari Ini 18 Januari 2024, BMRI Paling Kuat Jadi Pilihan

Meningkat! Cek Pergerakan IHSG dan Rekomendasi Saham Hari Ini 18 Januari 2024, BMRI Paling Kuat Jadi Pilihan

--

BISNIS - Melalui ulasan terbaru kali ini, kami akan membagikan pergerakan IHSG beserta dengan rekomendasi saham yang bisa kalian pilih jika tengah atau ingin lakukan investasi. Langsung saja, simak lengkapnya melalui ulasan pembahasan dibawah ini.

Proyeksi untuk hari ini, Kamis (18/1/2024), menyatakan bahwa Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) kemungkinan akan menguat dalam kisaran 7.200-7.300. Analis merekomendasikan sejumlah saham, seperti RAJA, TAPG, dan ANTM, pada awal perdagangan hari ini.


Pada penutupan perdagangan Selasa (16/1/2024), IHSG mencatat penguatan sebesar 0,26%, mencapai level 7.242. Saat itu, 272 saham mengalami kenaikan, 241 saham mengalami penurunan, dan 258 saham stagnan.

Baca juga: Promo Alfamart Alfamidi Januari 2024 Mulai Dari Dapat Casback Sampai Diskon Minyak Goreng Sampai Rp 7000

Baca juga: Inilah Rincian Tabel KUR BRI Januari 2024 Terbaru, Begini Cara Pengajuan dan Dokumen yang Harus Disiapkan!

IHSG bergerak di rentang 7.210-7.268 sepanjang sesi, dengan kapitalisasi pasar turun menjadi Rp11.422 triliun dari sebelumnya Rp11.308 triliun.

Tim Riset Phintraco Sekuritas memprediksi bahwa IHSG akan melanjutkan tren bullish dalam rentang harga 7.200-7.300 pada perdagangan hari ini.

“Secara teknikal, golden cross stochastic RSI di area oversold bersamaan dengan penyempitan indikator MACD mengonfirmasi tanda-tanda pelanjutan tren bullishnya,” tulis riset Phintraco Sekuritas, dilansir dari market.bisnis.com.

Mereka juga menyoroti data Neraca Perdagangan Indonesia yang dirilis pada Senin (15/1/2024) sebagai sentimen utama pekan ini. Selain itu, surplus US$3,31 miliar pada kinerja ekspor-impor Desember 2023, dengan ekspor naik 1,89% MoM dan impor turun 5,76% MoM, menjadi faktor penting.

Baca juga: Cara Mengajukan dan Cek Penerima Bantuan Bedah Rumah Januari 2024 Lengkap Dengan Syarat-Syarat yang Harus Dipenuhi, Daftar Sekarang

Sumber:

UPDATE TERBARU