Apakah Malam Ini 29 Februari 2024 Akan Terjadi Radiasi? Awas Hoax! Cek Faktanya Disini!
--
Baca juga: Mudik Gratis Dephub/Kemenhub 2024 Kembali ke Kampung Halaman Tanpa Biaya! Cek Link Daftar Disini
Berikut isi lengkap broadcast tersebut:
Malam ini 00:30-03:30 pastikan untuk mematikan telepon: TV Singapura telah mengumumkan berita. Tolong selepas baca ini, lindungi diri anda. Beritahukan kerabat terkasih dan teman-teman.
Hari ini malam dari 12:30-03:30, berbahaya, radiasi yang tinggi, sinar kosmik akan melewati dekat dengan bumi. Jadi matikan ponsel Anda. Jangan biarkan ponsel Anda dekat dengan tubuh Anda, dapat menyebabkan kerusakan jaringan tubuh . Silahkan cek Google NASA dan BBC News. Menebarkan pesan ini kepada semua yang kalian peduli.
Baca juga: Cara Merubah Nada Dering WA Sebut Nama Pemanggil Tanpa Aplikasi di Anroid dan iOS
Baca juga: Apakah Danabijak Pinjol Terdaftar OJK Atau Penipuan? Ini Dia Review Jujur Penggunanya!
Dalam astrofisika, sinar kosmik adalah radiasi dari partikel bermuatan berenergi tinggi yang berasal dari luar atmosfer Bumi. Sinar kosmik dapat berupa elektron, proton dan bahkan inti atom seperti besi atau yang lebih berat lagi.
Kebanyakan partikel-partikel tersebut berasal dari proses-proses energi tinggi di dalam galaksi, misalnya seperti supernova. Dalam perjalanannya, sinar kosmik berinteraksi dengan medium antarbintang dan kemudian atmosfer Bumi sebelum mencapai detektor. Hampir 90% sinar kosmik yang tiba di permukaan Bumi adalah proton, sekitar 9% partikel alfa dan 1% elektron.